Bahasa Inggrisnya Wajar - beserta contoh kalimatnya

Tabel of Content [View]

Masih dalam aktivitas penambahan kosakata bahasa Inggris.

Setelah mempelajari kata wadah dan variasi katanya dalam bahasa Inggris, kali ini kita akan membedah kata wajar, definisinya, dan bahasa Inggrisnya serta contoh kalimatnya.


kata wajar dan imbuhannya dalam bahasa inggris


Definisi wajar


Wajar adalah keadaan biasa sebagaimana adanya atau sebagaimana mestinya.


Wajar dalam bahasa Inggris


Bahasa Inggrisnya wajar adalah natural; proper; reasonable.

Bahasa Inggris sewajarnya adalah fittingly; properly.

Bahasa Inggris kewajaran adalah fittingness.


Setelah mengetahui bahasa Inggrisnya kata wajar dan imbuhannya, marilah kita lihat contoh kalimatnya dalam bahasa Inggris beserta artinya.


Contoh kalimat menggunakan kata wajar dalam bahasa Inggris



bahasa inggris wajar beserta contoh kalimatnya



- I'm not surprised. It is natural that Sri should be promoted.
Artinya: Saya tidak kaget. Memang wajar Sri naik pangkat.


- It is proper that Asrini is rewarded.
Artinya: Sudah wajar Asrini diberi penghargaan.


- He has done the proper thing.
Artinya : Dia telah melakukan hal yang sewajarnya.


- This bag is very beautiful and it has a reasonable price, so I decide to buy it.
Artinya : Tas ini sangat bagus dan harganya wajar, jadi saya putuskan untuk membelinya.


Tetaplah baca blog ini, kita akan membedah kata lainnya untuk menambah kosakata pada artikel selanjutnya.

Terima kasih sobat yang telah membaca blog ini, semoga bermanfaat.