Cara Mengetahui Skor Minimal TOEFL IBT Pada Universitas Yang Dituju

Tabel of Content [View]

Kamu berada pada halaman ini berarti sedang mencari informasi bagaimana cara mengetahui TOEFL IBT score minimal sebagai syarat pendaftaran masuk ke universitas di luar negeri idaman kamu.

bagaimana cara mencari informasi skor minimal toefl di suatu universitas


Sewaktu saya mendaftar untuk program master di luar negeri, kampus yang saya tuju memberikan keterangan lengkap tentang persyaratan TOEFL, mulai dari institution code (kode yang harus kita isi saat test, sehingga hasil test bisa dikirim ke kampus) sampai skor minimal TOEFL.

Mungkin saja kamu belum menemukan informasi lengkap di official websitenya, jadi kamu bisa mencari informasinya di website ets.


Langkah-langkah untuk mengetahui skor TOEFL IBT minimal 

Berikut adalah langkah-langkah skor TOEFL yang diterima untuk admission pada kampus di luar negeri.


1.  Kunjungi alamat ini https://www.ets.org/toefl/test-takers/destinations

website ets untuk mengetahui minimal score toefl pada suatu kampus


2. Pilih metode pencarian

mencari skor toefl minimal berdasarkan institusi atau lokasi negara



Kalau kamu sedang riset untuk memilih di universitas mana yang skornya paling rendah di suatu negara tertentu, maka kamu pilih tombol "cari berdasarkan lokasi".

Namun jika kamu sudah mantap menargetkan sebuah kampus atau fokus mengejar kampus idaman kamu, pilih tombol "cari berdasarkan institusi".


3. Karena saya sudah 'nembak' stanford untuk melanjutkan studi, maka saya pilih pencarian berdasarkan institusi.

pencarian berdasarkan institusi untuk mengetahui persyaratan skor toefl

Setelah memilih pencarian berdasarkan institusi, maka saya ketikkan kampus impian yang saya tuju yaitu Stanford, setelah itu tekan tombol cari.


4. Institusi telah ketemu, untuk lebih detail tekan tanda plus.

melihat detail info persyaratan minimal skor toefl ibt di web ets

Setelah ketemu, click link Stanford University-Sloan Master's Program atau click tanda plus di sebelah kanan untuk melihat info detail skor.


5. Inilah skor minimal untuk masuk program master di Stanford University.

skor minimal toefl ibt pada sebuah kampus

Wow, ternyata minimal skor TOEFL IBT untuk persyaratan masuk ke Stanford untuk master program adalah 100 (dari total skor 120).


6. Setelah mengetahui minimal skor, lalu apa?

belajar keras untuk persiapan test toefl ibt

Langkah selanjutnya adalah belajar keras untuk mempersiapkan test TOEFL


Ayo kita belajar bersama di blog ini, kamu bisa mencari materi-materi grammar atau kosakata bahasa inggris di kolom pencarian pada blog ini.

Selamat belajar, sampai ketemu wisuda di universitas impianmu di luar negeri.