Kosakata & Contoh Dialog Bahasa Inggris tentang Pakaian (clothes)

Tabel of Content [View]

Belajar bahasa Inggris sesuai tema yang akan dipelajari memang mengasyikkan. Dengan belajar tema tertentu (seperti yang sekarang kita akan bahas, yaitu pakaian), kita akan belajar juga tentang kosakatanya, grammar atau tata bahasanya, ekspresi yang berkaitan dengan pakaian, dialog atau percakapan, dan seterusnya.

Oleh karena itu, selain menuliskan tentang kosakata tentang pakaian dalam bahasa Inggris, saya juga akan menuliskan contoh-contoh percakapan yang berkaitan dengan pakaian, tentunya saya juga akan menuliskan artinya dalam bahasa Indonesia.


kosakata jenis pakaian & contoh percakapan dalam bahasa inggris dan indonesia



Kosakata tentang Pakaian & Jenis Pakaian dalam Bahasa Inggris


- blouse artinya blus (kemeja wanita).

- dress artinya pakaian wanita (gaun).

- headscarf = kerudung.

- skirt = rok.

- jacket = jaket

- shirt = baju kemeja (hem).

- pyjamas = piyama (baju tidur).

- trousers = celana panjang.

- socks = kaos kaki.

- belt = ikat pinggang (sabuk).

- shoes = sepatu.

- tie = dasi.

- hat = topi.

- glove = sarung tangan.

- pants = celana (celana panjang).



Untuk kosakata lebih lengkapnya silakan baca juga di kosakata bahasa Inggris tentang fashion/busana


Kosakata kata kerja (verb) yang terkait dengan pakaian


- wear = memakai.

- choose = memilih.

- sell = menjual.

- buy = membeli.

- carry = membawa.

- like = suka.

- love = suka; cinta.

- pay  = membayar.


Kosakata lainnya yang terkait dengan pakaian


Ada kosakata tema lainnya yang terkait dengan pakaian yaitu tentang warna, oleh karena itu saya akan tuliskan juga pada tulisan ini tentang kosakata warna dalam bahasa Inggris.


- black = hitam.

- white = putih.

- blue = biru.

- pink = merah muda.

- yellow = kuning.

- red = merah.

- green = hijau.

- grey = abu-abu.



Kosakata kata sifat (adjective) yang berkaitan dengan pakaian


- comfortable artinya nyaman; enak.

- new = baru.

- old = lama.

- cheap = murah.

- expensive = mahal.

- big = besar.

- small = kecil.

- medium = sedang.

- long = panjang.

- short = pendek.

- beautiful = bagus; indah.


Materi Grammar yang bisa diaplikasikan pada tema pakaian


Materi grammar pada tema ini adalah tentang possessive pronouns. Setelah menjelaskan tentang aturan atau kaidah tentang possessive pronouns, saya akan menuliskan penerapannya dalam bentuk contoh kalimat. Untuk contoh kalimatnya silakan lihat di bagian bawah.

Apa itu possessive pronoun?

Possessive pronoun adalah kata ganti yang merujuk kepada kepemilikan.

Kita menggunakan possessive pronoun sebagai kata ganti yang menggantikan kata benda.

Contohnya kalimat dengan possessive pronoun

Is this your hat? It's similar to mine.
Artinya: Apakah ini topimu? Topi ini mirip dengan punyaku.

Penjelasan kalimat

a. Dalam kalimat di atas kita melihat ada dua bentuk possessive, yaitu possessive adjective (atau biasa disebut possessive determiner) yang diwakili oleh kata "your", dan possessive pronoun yang diwakili oleh kata "mine".

b. Kali ini kita fokus kepada possessive pronoun, yang contohnya telah disebutkan di atas, yaitu "mine".

c. Penggunaan possessive pronoun adalah agar kita tidak menyebutkan kata benda secara berulang (mengurangi perulangan kata).

Lihat kalimat di atas, seharusnya pada kalimat kedua kita mengucapkan: "It's similar to my hat." Namun dengan adanya possessive pronoun, akan lebih efektif jika kita menyebut "It's similar to mine.

Jadi kata "mine" ini adalah kata ganti yang merujuk kepada kata "my hat".


Tabel possessive adjective dan possessive pronoun

tabel possessive adjective dan possesseive pronoun serta contoh kalimatnya



Contoh kalimat dan dialog dalam bahasa Inggris tentang pakaian


1. mengungkapkan kesukaan terhadap pakaian yang dipakai teman


I like the pants you are wearing. They are really cool.
Artinya: Saya suka celana panjang yang kamu pakai. Celana panjangnya keren sekali.

Penjelasan kalimat

- really artinya sangat; sungguh.

- cool dalam konteks pakaian bermakna keren atau mengagumkan.

Jadi really cool berarti sangat keren, keren banget, keren sekali.

- Pada kalimat kedua, "they are" mengacu kepada "the pants", sehingga terjemahannya dalam bahasa Indonesia "celana tersebut atau celananya".


2. Mengungkapkan kesukaan kita terhadap apa yang kita pakai


I love my blue shirt. I love the color as well. It goes well with my pants.
Artinya: Saya suka baju biru saya. Saya juga suka warnanya. Bajunya cocok dengan celana saya.

Penjelasan kalimat

- as well artinya demikian juga; juga; pun.

- go well with adalah idiom yang maknanya berjalan dengan baik; cocok; berlangsung dengan lancar.
go well with yang terkait dengan pakaian maknanya adalah cocok; pantas; sesuai.


3. Mengungkapkan pakaian itu nampak mahal dan bertanya berapa harganya.


Your shoes look expensive. How much did you pay for them?
Artinya: Sepatumu nampak mahal. Berapa harganya?

Penjelasan kalimat

- how much did you pay for them? arti secara kata per katanya adalah berapa yang kamu bayar untuk itu (sepatumu)? Namun kita bisa mengartikannya berapa harga sepatunya?


4. Contoh kalimat menggunakan kata obral dalam bahasa Inggris.


I bought these shirts yesterday and paid them not much because they were on sale.
Artinya: Saya membeli kemeja-kemeja ini kemarin dengan harga murah karena kemejanya diobral.

Penjelasan kalimat

- pay them not much arti harfiahnya membayarnya tidak banyak (tidak banyak membayar), namun bisa dimaknai dengan harganya murah.


5. Ekspresi untuk bertanya kepada seseorang agar ia menjelaskan tentang sesuatu/seseorang.


Contoh ungkapan pertanyaan

Ketika kita memakai baju baru. dan kita bertanya pada teman bagaimana pendapatnya tentang baju baru yang kita pakai.

Ungkapannya dalam bahasa Inggris adalah sebagai berikut:

I am wearing a new jacket. What is it like?
Artinya: Saya memakai jaket baru. Seperti apa tampaknya menurutmu?

Contoh jawaban:

It is nice. It looks expensive.
Artinya: Jaketnya bagus, nampak mahal.


6.  Contoh dialog di toko atau di pasar mengenai aktivitas jual beli pakaian.


Buyer: Excuse me. Do you have a white blouse?
Seller : Yes. What size do you want?
Buyer: I am wearing a medium size.
Seller : I see. Here you are.
Buyer : Thanks. How much is this?
Seller : It's ten dollars.
Buyer : Ok. Here you are.

Artinya

Pembeli : Permisi. Anda jual blus warna putih?
Penjual : Ada. Ingin ukuran apa?
Pembeli : Saya pakai yang ukuran M.
Penjual: oh, ini dia barangnya.
Pembeli : ya terima kasih. Berapa harganya?
Penjual : sepuluh dolar.
Pembeli : Baik. ini uangnya.


contoh percakapan jual beli pakaian di pasar dalam bahasa inggris dan artinya



7. Contoh ekspresi/kalimat singkat mendeskripsikan penampilan seseorang


My sister is going to Dubai. She looks so different. She is wearing a pink skirt and blouse. She is carrying his favorite suitcase.

Artinya:
Kakakku hendak pergi ke Dubai. Dia tampak beda. Dia mengenakan rok warna pink beserta blusnya. Dia membawa koper kesukaannya.


8. Contoh kalimat menggunakan possessive pronouns


- Those black skirts are good. Are they yours?
Artinya: Rok hitam itu bagus. Apakah roknya milikmu?

- Is this glove hers?
Artinya : Apakah sarung tangan ini miliknya?

- Whose uniform is this? The uniform is his.
Artinya: Milik siapakah seragam ini? Seragam ini milik dia.


Demikianlah materi pelajaran yang bertema pakaian dalam bahasa Inggris. Setelah mempelajari materi ini, saya harap sobat telah mengetahui beberapa kosakata yang terkait dengan pakaian, dapat membuat contoh kalimat tentang kosakata yang telah dihafal, dan mengetahui grammar yang terkait dengannya.

Selamat belajar, nantikan materi pelajaran dengan tema yang lainnya.

=====================

Sobat harus ketahui juga materi yang ini untuk melengkapi pengetahuan tentang pronoun:

Materi pronoun: pronoun sebagai subject, object, dan possessive determiner/adjective