Apa arti Nature - kata turunan serta contoh kalimatnya

Tabel of Content [View]

Pada catatan yang lalu, saya sempat menyinggung kosakata bahasa Inggris yang berhubungan dengan alam.

Kali ini, saya akan menuliskan tentang kosakata bahasa Inggris yang berkaitan dengan kata "nature" beserta kata turunannya, baik kata imbuhannya, idiom, dan seterusnya.

Seperti biasanya, selain menuliskan artinya dalam bahasa Indonesia, sebisa mungkin saya akan memberi contoh kalimat dalam bahasa Inggris dan artinya untuk mempermudah pemahaman terhadap kata tersebut.




Kosakata bahasa Inggris Nature dan kata turunannya


Makna Nature


Arti nature adalah alam; alam semesta; segala yang diciptakan Allah.

Contoh kalimat:

Indonesia is surrounded by the beauties of nature.

Artinya : Indonesia dikelilingi oleh indahnya alam.


Arti lain dari nature


Arti nature selain alam adalah: Karakter; sifat; pembawaan.

Contoh kalimat:

Caring is human nature.

Artinya = Peduli adalah sifat (dasar/alami) manusia.


Kata nature vs nurture


Saya sering mendapati ada orang yang belum paham apa beda nature dan nurture. Mungkin karena mereka belum mengetahui makna nurture. Oleh karena itu, pada catatan ini saya tambahkan arti dari nurture, sehingga sobat dapat mengetahui makna masing-masing kata.

Kata nature berbeda arti dengan nurture, makna nature sudah saya tulis di atas sedangkan arti nurture adalah memelihara; mengasuh; mendidik.


Kata turunan dari nature ( word family of nature )



1. Naturalist, artinya naturalis; orang yang ahli/meneliti bidang hewan atau tumbuhan; bersifat natural atau alami.

Contoh kalimat:

Several naturalists in our country didn't accept your theory.

Artinya: Beberapa Naturalis di negara kami tidak menerima teori anda.


2. Naturalism, artinya naturalisme; aliran dalam seni yang menggambarkan sesuatu yang alamiah (sebagaimana adanya);

Contoh kalimat:

I've seen his art, and I think he is naturalism.

Artinya: Saya telah melihat karya seninya, saya pikir dia beraliran naturalisme.


3. Naturalization, artinya naturalisasi; pemerolehan kewarganegaraan bagi penduduk asing; penyesuaian diri makhluk hidup di tempat baru.

Contoh kalimat:

John has got a certificate of naturalization since two years ago.

Artinya : John telah mendapat sertifikat naturalisasi (kewarganegaraan) sejak dua tahun lalu.


4. Natural, artinya alami; asli; sifat bawaan; normal/biasa/wajar

Contoh kalimat:

It is natural for a child of his age to be selfish.

Artinya: Adalah wajar untuk anak seusianya menonjolkan keakuannya (egonya).


5. Supernatural, artinya ajaib; yang tidak bisa dijelaskan dengan akal; ghaib

Contoh kalimat:

He believes in supernatural powers.

Artinya : Dia percaya pada kekuatan supernatural.


6. Naturalistic, artinya hal yang bersifat natural atau sebagaimana adanya.

Contoh kalimat:

I love naturalistic painting.

Artinya: Saya menyukai lukisan yang natural.


7. good nature, artinya sifat yang baik.

Contoh kalimat:

Rosma loves him because he has good nature.

Artinya : Rosma mencintainya karena ia mempunyai sifat yang baik.


8. human nature, artinya sifat manusia; tabiat manusia

Contoh kalimat:

It's human nature to do proactively the things you like.

Artinya: Adalah wajar (merupakan tabiat manusia) melakukan secara proaktif  sesuatu yang kamu suka.


9. mother nature, artinya alam yang dipersonifikasikan mempunyai kekuatan; kekuatan alam.

Contoh:

After tremor and tsunami, what else can mother nature do to us?

Artinya: Setelah gempa dan tsunami, apa lagi yang dilakukan alam?


10. back to nature, artinya gaya hidup yang mencoba untuk hidup simpel/sederhana dan tidak menggunakan mesin modern.

Contoh kalimat:

Many people who live in the big city want to get back to nature in their holidays.

Artinya:

Banyak orang yang hidup di kota besar ingin kembali ke alam (hidup sederhana) saat liburan mereka.



11. the call of nature, artinya : ingin buang air kecil.

The call of nature adalah idiom yang sering digunakan pada saat informal yang artinya adalah keinginan untuk buang air kecil.

Contoh kalimat:

I'm sorry, I'm late because I answered the call of nature before going here.

Artinya: Maafkan saya, saya telat karena buang air kecil sebelum pergi ke sini.


12. in the nature of things, artinya sesuatu hal yang terjadi secara alamiah (tanpa pemicu, dll).

Contoh kalimat:

In the nature of things, child will grow and set his own goal.

Artinya:

Secara alamiah, anak akan tumbuh dan menetapkan tujuannya (cita-cita) sendiri.


13. let nature take its course, artinya membiarkan sesuatu hal terjadi/berjalan apa adanya (tanpa ada pemicu, usaha, dll).

Contoh kalimat:

Stay calm, let nature take its course. I believe you are able to deal with this problem.

Artinya:

Tetaplah tenang, biarlah apa yang terjadi (yang terjadi terjadilah). Saya yakin kamu mampu menghadapi persoalan ini.


Demikianlah kosakata bahasa Inggris beserta arti dan contoh kalimatnya tentang nature dan kata turunannya (frase, idiom, dll).