Contoh ekspresi sehari-hari dalam bahasa inggris
Tabel of Content [View]
Saya akan menjelaskan ekspresi harian dalam bahasa Inggris. Suatu ekspresi dalam bentuk kalimat yang mudah dan gampang dipraktekkan dengan teman sehingga kita lancar berbicara bahasa Inggris.
Saya akan memulainya dengan hal yang ditemui sehari-hari sehingga kita mudah untuk mempraktekkannya.
Di bawah ini adalah contoh ekspresi harian
1. Greetings
Ekspresi ketika seseorang bertemu dengan kerabat atau temannya.
Dari waktu ketika bertemu, maka ekpresi greetings adalah sebagai berikut:
a. Jam 6 AM sampai 12 Siang => Ekspresinya : Good morning
b. Jam 12 PM sampai 6 PM => Ekspresinya : Good afternoon
c. 6 PM sampai midnight => Ekspresinya : Good evening
Ekspresi lainnya ketika bertemu seseorang :
a. Ekspresi yang umum: Hello.
b. Ekpresi informal (informal greeting): Hi
Contoh praktek mengungkapkan greetings:
- Murid datang ke sekolah jam 7 AM (pagi), lalu bertemu gurunya.
Student: Good morning, Mrs. Palupi.
Teacher: Good morning Nia.
- Lestari bertemu dengan temannya di mall, waktu menunjukkan pukul 4 sore.
Lestari: Good afternoon, Utami.
Rosma: Good afternoon, Lestari
- Asmi bertemu dengan temannya Nida, ekspresi greeting yang informal.
Asmi: Hi, Nida.
2. Ekspresi menanyakan kabar dan jawabannya
Ekspresi untuk menanyakan kabar adalah how are you.
Jawabannya adalah:
a. Jawaban umum (formal): Fine, thanks, how are you?
b. Jawaban informal: Fine, thanks, and you?
Contoh praktek menggunakan ekspresi how are you dan jawabannya:
- Nia bertemu Palupi di restoran pada jam 7 PM (7 malam).
Nia: Good evening, How are you?
Palupi: Fine, thanks, how are you?
Nia: very well, thank you.
3. Ekspresi ketika berpisah
Ekspresi ketika berpisah (parting expression) adalah:
- Ekpresi umum: Good-bye.
- Informal expression: See you later; so long.
Contoh praktek ucapan ketika berpisah
- Setelah bertemu dan bercakap-cakap Rosma pamit pergi ke Asmi.
Rosma: Good-bye, Asmi
- Ekpresi di atas diungkapkan dengan pernyataan lain:
Rosma: See you later, Asmi.
atau
Rosma: So long, Asmi.
4. Ekspresi permintaan maaf
Contoh ekpresi permintaan maaf (expression of pardon) dan jawabannya adalah:
- Ketika Rosma ingin berjalan melewati Nida.
Rosma: Excuse me.
Nida: certainly.
- Ketika Rosma, Nida, dan Hasanah meeting, lalu Rosma ingin keluar dari meeting lebih awal.
Rosma: Excuse me please.
Nida: Surely.
- Ketika Nida dan hasanah sedang berbicara, namun Rosma ingin menginterupsi pembicaraan mereka.
Rosma: Pardon me.
- Ketika Rosma tak sengaja menyenggol bahu Nida ketika berjalan.
Rosma: I'm sorry.
Nida: That's all right.
Catatan mengenai ekspresi permintaan maaf:
- Ekspresi yang sangat formal/sopan untuk meminta maaf adalah : "I beg your pardon"
===========================
Baca tulisan terkait untuk mendapatkan contoh yang lengkap:
http://kosakatabahasainggrislengkap.blogspot.com/2016/07/ekspresi-dalam-bahasa-inggris.html
No comments:
Post a Comment